Dosa, Sarana Cinta Allah

Kajian

Dosa ; Sarana Cinta Allah

Oleh Ustadz  : Rahmat Taufik Tambusai

Menyesali dosa itu harus, tetapi hanyut dalam penyesalan tanpa memperbaiki diri itu  juga dosa, karena Allah menyuruh kita untuk meminta ampun dari dosa, jika tidak menuruti perintah Allah maka sama halnya kita berdosa.

Berdosa itu biasa, karena dosa bagian hidup, manusia tak bisa berlepas dari pada dosa, karena manusia tempat salah dan dosa, yang tak biasa adalah hidup untuk dosa, itu yang dilarang.

Dosa sarana untuk mendapatkan cinta Allah, dengan cara kembali kepada Allah, karena Allah suka dengan orang yang mensucikan dirinya dari dosa.

Oleh sebab itu jangan pernah berputus asa dari kasih sayang Allah disebabkan dosa yang kita perbuat, karena dosa yang dilakukan juga sarana untuk mendapatkan cinta Allah dengan syarat meninggalkan dosa karena Allah.

Merasa berdosa itu harus, agar terjaga dari dosa itu sendiri, yang tidak boleh adalah merasa tidak berdosa, karena telah melanggar ketetapan sebagai manusia, kecuali manusia pilihan jauh dari dosa dan itu pun atas penjagaan Allah.

Makhluk yang paling berdosa adalah makhluk yang merasa tidak berdosa, sehingga Allah murka, dan menempatkannya dibawah laknatnya.

Berdosa itu biasa, yang luar biasa adalah pura - pura tak berdosa, orang yang pura - pura berdosa lebih baik dari pada orang yang pura - pura tak berdosa.

Orang yang pura - pura berdosa, orang yang insaf akan kekurangan dirinya, sedangkan orang yang pura - pura tak berdosa, sampai mati akan bergelimang dosa.

Pendosa juga berhak untuk mendapat cinta Allah, karena Allah sendiri yang menjanjikannya, tinggal mau atau tidak mau untuk mengambilnya.

 إِنَّ اللَّهَ يُحِبُّ التَّوَّابِينَ وَيُحِبُّ الْمُتَطَهِّرِينَ

“Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri.” (QS. Al Baqarah [2]: 222)

Orang yang bertaubat adalah para pendosa yang kembali kepada Allah, dan orang yang mensucikan diri adalah para pendosa  yang ingin membersihkan dan mendekatkan diri kepada Allah.

Merasa takut dengan dosa lebih baik dari pada merasa aman dari dosa, orang yang merasa aman akan lebih mudah tergelincir ke dalam kubangan dosa dari pada yang takut akan dosa, karena ia akan lebih mawas diri.

Menyiapkan diri untuk berlepas dari dosa lebih baik dari pada orang yang menyiapkan dirinya untuk melakukan dosa, orang yang melepaskan dirinya dari dosa akan mendapatkan cinta Allah, sedangkan yang menyiapkan dirinya untuk dosa akan mendapatkan murka Allah.

Tidaklah Allah menciptakan sesuatu tanpa sia - sia, termasuk dosa, agar menjadi sarana bagi hambanya untuk mendapatkan cinta sang khaliq.

Dalu - dalu, Jumat 09 September 2022

Yuk umroh yang minat hubungi kami.

#LaskarTambusai

#IndoAwakSiapole

#HidupKanMati

Sumber FB Ustadz : Abee Syareefa

9 September 2022 pada 15.25  · 

©Terima kasih telah membaca kajian ulama ahlussunnah dengan judul "Dosa, Sarana Cinta Allah". Semoga betah di Kajian Ulama Aswaja ®

Kajian Terkait